CAKRAWALAINFO.CO.ID, JENEPONTO – Komandan Kodim 1425/Jeneponto, Letkol Inf Muhammad Amin, S.IP., didampingi Ketua Persit KCK Cabang XXIII Kodim 1425/Jeneponto, Ny. Hj. Yulianti Amin, bersama sejumlah Prajurit dan Persit Ranting 1 Komando, mengunjungi panti asuhan Muslihan Aisyiyah, Monro-monro Binamu, Kabupaten Jeneponto, pada Jum’at, 14/03/2025.
Kunjungan orang nomor satu Kodim 1425/Jeneponto tersebut dalam rangka Bakti Sosial, yakni memberikan bantuan berupa paket sembako dan takjil buka puasa untuk pengurus dan anak-anak yatim, sebagai bentuk kepedulian sosial TNI terhadap masyarakat.
Dandim Letkol Inf Muhammad Amin, mengatakan, di bulan suci Ramadhan ini, Kami keluarga besar Kodim 1425/Jeneponto, ingin berbagi rezeki dan kebahagiaan dengan adik-adik di panti asuhan ini.
“Semoga dengan bantuan ini dapat memberikan kebahagiaan dalam bulan Ramadhan ini. Dan dapat membantu memenuhi kebutuhan sehari-hari di panti asuhan Muslihan Aisyiyah,” ujarnya.
Dandim berharap, melalui kegiatan ini, semangat solidaritas dan kepedulian sosial semakin tumbuh di tengah masyarakat. Sehingga dapat menciptakan kehidupan sosial yang harmonis dan inklusif.Harap Letkol Inf Muhammad Amin.
Hj. Asniati, pengurus panti asuhan Muslihan Aisyiyah, menyambut baik kedatangan Dandim 1425/Jeneponto. Ia pun menyampaikan rasa terima kasihnya atas perhatian yang diberikan oleh Kodim 1425/Jeneponto.
“Kami ucapkan terima kasih. Apa yang diberikan kepada adik-adik yatim sangatlah berharga. Semoga Allah SWT membalas semua kebaikan ini kepada Bapak Dandim 1425/Jeneponto bersama jajarannya.Ungkapnya.