Berita  

Jelang Ramadhan 2025, Dinas Koperindag Kotabaru Gelar Pasar Murah Di Halaman Pasar Limbur Raya Kotabaru

CAKRAWALAINFO.CO.ID, KOTABARU – Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) Kabupaten Kotabaru menggelar pasar murah jelang Ramadhan 2025, dihalaman Pasar Limbur Raya Kotabaru, Selasa (25/02/25)

Kegiatan pasar murah sendiri dilaksanakan guna antisipasi memenuhi kebutuhan dan meringankan masyarakat menekan lonjakan harga bapokting jelang Ramadhan.

Kepala Dinas Koperindag, Ir. H Hardhani M.si mengatakan kegiatan ini merupakan kolaborasi dengan Disperindag Provinsi Kalimantan Selatan dengan Pemkab Kotabaru, pasar murah ini dilaksanakan untuk menyambut bulan Suci Ramadhan dan Idul Fitri 1446 H 2025.

“Kegiatan ini merupakan program 100 hari kerja Bupati Kotabaru Muhammad Rusli dan Wabup Syairi Mukhlis dalam upaya memenuhi kebutuhan masyarakat di Kotabaru.” Ucapnya

Dengan dilaksanakannya pasar murah ini merupakan salah satu program beliau yang kami laksanakan agar kebutuhan masyarakat bisa terjangkau serta terdistribusi diseluruh Kecamatan Pulau Laut Utara dan Pulau Laut Sigam

“Hardhani menambahkan, kegiatan ini akan kembali diadakan di sebelas titik di Kecamatan – kecamatan lainnya yang sulit terjangkau pendistribusiannya, dan akan menggandeng Forkopimda untuk pelaksanaan selama di bulan Ramadhan.” Ujarnya

Sebelas titik Pasar murah yang di anggarkan oleh Dinas Koperindag Kotabaru akan disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat dan keterjangkauan serta ketersediaan stok Bapokting untuk diadakan di beberapa Kecamatan, terutama Kecamatan Pulau Laut Utara dan Pulau Laut Sigam.

“Hardhani berharap dengan adanya kegiatan pasar murah ini, minimal memberikan keringanan dalam membeli kebutuhan masyarakat dalam membeli kebutuhan pokok dengan harga lebih murah.” Katanya

Pasar Murah pada hari ini dilaksanakan kolaborasi oleh, Dinas Pertanian, Dinas Perikanan, Bulog, Bank BPR, Agen-agen Gas LPG, dan ada beberapa pedagang Bapokting serta pedagang UMKM.

Barang yang di Perjual-belikan yaitu, Bapokting diantaranya : Beras, Minyak goreng, tepung terigu, Gula, Gas LPG 3 kg,  telur, ikan, bawang dan lain-lain.(rz)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *