Momentum Sumpah Pemuda, Mahasiswa Himasera Unismuh Makassar Buat Mural Art

  • Bagikan
Momentum Sumpah Pemuda, Mahasiswa Himasera Unismuh Makassar Buat Mural Art
Aksi mahasiswa jurusan Seni Rupa Unismuh Makassar buat Mural Art

Himasera Unismuh Makassar Buat Mural Art di Momen Sumpah Pemuda

CAKRAWALAINFO.id, MAKASSAR Di tengah-tengah mahasiswa berunjuk rasa, mahasiswa dari Himpunan Mahasiswa Seni Rupa (Himasera) Unismuh Makaassar melakukan mural Sumpah Pemuda.

Mural Art yang dilakukan sedikitnya tujuh orang mahasiswa Himasera Unismuh membuat terpukau para pengendara bahkan para pengunjuk rasa.

 

Baca juga : Unras di Depan Unismuh Makassar, Mahasiswa Terus Berdatangan Tutup Jalur

Ketua Umum Himasera Unismuh Makassar, Muhammad Anwar mengungkap alasannya terkair mural yang dilakukan tepat di momentum Hari Sumpah Pemuda.

“Hal ini juga bisa menunjukkan bahwa selain kita melakukan aksi orasi menggunakan toak, atau menutup jalan, kami juga bisa melakukan orasi di atas kanvas seperti ini,” kata Muhammad Anwar di lokasi demonstrasi,  Senin (28/10/2019).

Ia mengaku, terkait dengan konsep dasar yang direncanakannya itu, baru malam hari sebelum menggelar aksi.

“Tema yang teman-teman angkat itu Sumpah Pemuda, teman-teman juga sudah mengatur konsep baru tadi malam,” ujar dia.

 

Baca juga : Akibat Demo, Kendaraan di Depan Unismuh Banyak Yang Berbalik Arah

 

Sementara mahasiswa lainnya yang juga menggelar aksi ini melakukan pembakaran ban bekas, memblokade jalan dengan cara memalang kendaraan roda empat sekaligus digunakan sebagai mimbar orasi para aktivis.

Aksi demonstrasinya ini sempat membuat macet akses lalu lintas. Uniknya para mahasiswa Himasera ini melakukan mural dengan menunjukkan ekspresi perlawanan, pembungkaman, dan janji-janji politik para parlemen yang dianggapnya hoaks.

Aksinya mahasiswa itu berlangsung sekira pada pukul 14.00 Wita hingga 18.35 wita petang tadi.

Penulis : A. Syahrul Khair
Editor   : Agil Munawar
© | CAKRAWALAINFO.id 2019

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan