6 Pejabat Utama Polres Kotabaru Berganti, Kapolres Kotabaru Pimpin Upacara

  • Bagikan

CAKRAWALAINFO.CO.ID, KOTABARU -Kapolres Kotabaru AKBP Doli M. Tanjung, S.I.K. memimpin upacara serah terima jabatan (Sertijab) di lapangan apel Polres Kotabaru.

Acara ini melibatkan beberapa posisi penting di antaranya Kasat Samapta, Kasat Resnarkoba, Kasat Tahti, Kapolsek Kelumpang Utara, Kapolsek Hampang, dan Kasikum.

Sertijab pergantian PJU Polres Kotabaru sebagai berikut yaitu, AKP Pebe Supriadi, SE, yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Resnarkoba, kini menjabat sebagai Kasat Samapta menggantikan AKP Suroto, S.H. IPTU Sidik Martujet, yang sebelumnya Kapolsek Hampang, kini menjabat sebagai Kasat Resnarkoba. IPTU Naik Sirait, SH, yang sebelumnya Kasat Tahti, kini menjabat sebagai Kasikum, sementara jabatan Kasat Tahti diemban oleh IPDA Sancoko Wibowo. IPTU Cuncun Subartono, S.H, yang sebelumnya Kapolsek Kelumpang Utara, kini menjabat sebagai Kapolsek Hampang, dan jabatan Kapolsek Kelumpang Utara kini dipegang oleh IPTU Toto Sumaryono.

Upacara dihadiri oleh Wakapolres Kotabaru KOMPOL Agus Rusdi Sukandar, SH.SIK.MH, para PJU Polres Kotabaru, Kapolsek Jajaran Polres Kotabaru, Ketua Bhayangkari Cabang Kotabaru Ny. Nita Doli, Wakil Ketua Bhayangkari Cabang Kotabaru, pengurus Bhayangkari, para Perwira staf, serta seluruh personel Polres Kotabaru.

Kapolres Kotabaru AKBP Doli M Tanjung mengucapkan selamat kepada anggota-anggota yang mendapatkan jabatan baru dan berharap mereka dapat menjalankan tugas dengan baik di posisi masing-masing.

“Kapolres Kotabaru juga mengucapkan terima kasih kepada anggota atas dedikasi dan kerja keras mereka, sehingga kondusifitas keamanan di Kabupatèn Kotabaru hingga saat ini dapat berjalan dengan baik.” Ucap Kapolres AKBP Doli.

Ia juga menekankan, kepada seluruh personel untuk tetap bersikap netral dalam pelaksanaan Operasi Mantap Praja yang bertujuan untuk pengamanan Pilkada serentak 2024, serta menegaskan agar seluruh personel tidak terlibat dalam politik praktis serta  selalu menjaga kesehatan dan semangat dalam menjalankan tugas.

Selanjutnya acara ini ditutup dengan doa agar seluruh personel Polres Kotabaru senantiasa diberikan kekuatan, keselamatan, dan kesehatan dalam melanjutkan pengabdian kepada masyarakat.(rz)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *